DPRD Tidore Tancap Gas Bentuk Fraksi, Perkuat Sinergi untuk Pembangunan

oleh -344 Dilihat
oleh

TIDORE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tidore Kepulauan terus melaju dengan langkah sigap setelah resmi dilantik. Salah satu agenda utama yang langsung dikebut adalah pembentukan fraksi-fraksi untuk masa jabatan 2024-2029.

Ketua sementara DPRD, Ade Kama, menyatakan bahwa tanggung jawab awalnya sebagai pimpinan sementara adalah membentuk fraksi-fraksi berdasarkan perwakilan partai politik. Pada 19 September lalu, seluruh pimpinan dan anggota DPRD telah menggelar rapat internal untuk membahas pengorganisasian fraksi, yang kemudian dilanjutkan pada rapat paripurna pada hari Selasa.

“Pembentukan fraksi merupakan representasi partai politik yang telah dipilih oleh rakyat melalui pemilu. Fraksi ini menjadi sarana komunikasi politik sekaligus wadah kolaborasi dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat,” kata Ade Kama.

Ade menegaskan bahwa pembentukan fraksi bukanlah sekadar formalitas administratif. Lebih dari itu, pembentukan fraksi mencerminkan komitmen bersama untuk bekerja lebih keras, lebih cermat, dan lebih bertanggung jawab dalam menjalankan tugas-tugas konstitusional DPRD.

“Melalui fraksi, kami akan memperkuat sinergi antar anggota DPRD dan juga menjalin hubungan erat dengan eksekutif serta elemen-elemen masyarakat. Sinergi ini menjadi kunci utama dalam upaya mewujudkan pembangunan Kota Tidore Kepulauan yang lebih baik dan berkelanjutan,” lanjut Ade.

Sekretaris DPRD Kota Tidore Kepulauan, Rudy Ipaenin, mengungkapkan bahwa saat ini DPRD memiliki empat fraksi yang telah terbentuk. Keempat fraksi tersebut adalah Fraksi PDI-Perjuangan, yang dipimpin oleh H. Hamga Basinu dengan wakil ketua Sarmin Mustari dan sekretaris Nurul Asnawiah.

Fraksi berikutnya adalah Fraksi PKB, yang merupakan gabungan PKB dan PKS, dengan Nurhayati Arifin dari PKB sebagai ketua, Fahrizal Amirudin dari PKS sebagai wakil ketua, dan Kasman Ulidam dari PKB sebagai sekretaris.

Kemudian terdapat Fraksi Gabungan Partai Demokrat, Partai Golkar, dan Partai Gerindra yang dipimpin oleh Yusuf Bahta dari Partai Demokrat, dengan Naser Robo dari Partai Golkar sebagai wakil ketua, dan Idrus Salim dari Partai Gerindra sebagai sekretaris.

Terakhir, Fraksi Amanat Demokrat Nasionalis, yang merupakan gabungan Partai Nasdem dan PAN, dipimpin oleh Hasanuddin Fabanyo dari Nasdem, dengan Alifandi Risky Cahya dari PAN sebagai sekretaris.

Dengan pembentukan fraksi ini, DPRD Kota Tidore Kepulauan siap menjalankan fungsinya dalam merumuskan kebijakan yang akan mempercepat laju pembangunan, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Tidore secara menyeluruh. (Abj)

No More Posts Available.

No more pages to load.