Kejari Tidore Kepulauan Canangkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani

oleh -92 Dilihat
oleh

TIDORE – Kejaksaan Negeri Tidore Kepulauan secara resmi mencanangkan pembangunan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) melalui upacara penandatanganan yang berlangsung di halaman Kantor Kejari Tidore Kepulauan, Senin (26/1/2026) pagi.

Upacara yang dimulai pukul 07.30 WIT itu dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Tidore Kepulauan, Sabar Evryanto Batubara, S.H., M.H., dan diikuti oleh para Kepala Seksi, Kepala Subbagian, Kepala Subseksi, seluruh PNS, serta PPNPN di lingkungan Kejari Tidore Kepulauan.

Dalam amanatnya, Kepala Kejaksaan Negeri menegaskan bahwa pencanangan WBBM bukan sekadar agenda seremonial, melainkan komitmen bersama untuk membangun budaya kerja yang berintegritas dan berorientasi pada pelayanan publik. Seluruh jajaran diajak secara tegas untuk menolak segala bentuk praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme, yang berpotensi merusak kepercayaan masyarakat terhadap institusi penegak hukum.

Selain itu, Sabar Evryanto Batubara juga menekankan pentingnya peningkatan disiplin dan kinerja aparatur, sejalan dengan tuntutan masyarakat terhadap pelayanan hukum yang profesional dan akuntabel. Pelayanan yang cepat, transparan, dan berkeadilan disebutnya sebagai prinsip utama yang harus diwujudkan dalam setiap pelaksanaan tugas.

“Integritas harus menjadi nilai utama dan melekat dalam setiap tindakan, keputusan, dan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat,” tegasnya di hadapan peserta upacara.

Pencanangan WBBM ini diharapkan menjadi langkah strategis Kejaksaan Negeri Tidore Kepulauan dalam memperkuat reformasi birokrasi, sekaligus menghadirkan layanan hukum yang bersih, melayani, dan dapat dipertanggungjawabkan.

Upacara penandatanganan pencanangan WBBM tersebut berakhir pada pukul 08.00 WIT dalam suasana tertib dan khidmat. (@b)

No More Posts Available.

No more pages to load.